Profesionalisasi Sebagai Upaya Untuk Meningkatkan Kualitas Jabatan Guru

Yusuf Suharto

Abstract


Di dalam menghadapi gelombang perubahan yang dibawa oleb revolusi industri dan revolusi informasi, maka peran sumber daya manusia menjadi semakin penting. Untuk dapat beranjak pada terbentuknya manusia Indonesia masa depan yang memiliki kepekaan, kemandirian, dan tanggung jawab. Sumber daya manusia harus benar-benar dipersiapkan sebagai tenaga pro­fesional yang mampu mengatisipasi setiap perubahan yang terjadi. Perlu disadari bahwa pendidikan adalah unsur yang sangat ber­peran membentuk kepribadian manusia yang tidak hanya terbatas pada masalah fisik saja, tetapi dalam sikap dan tindak kerjanya. Dalam rangka meningkatkan kualitas sumber daya manusia, lem­baga pendidikan mempunyai andil yang sangat besar untuk mem­persiapkan anak didik yang nantinya akan mengelola negara. Oleh karena itu berhasil tidaknya mereka, akan sangat bergantung pada kemauan dan kemampuan para guru dalam mendidiknya. Ber­dasarkan hal tersebut maka perlu adanya upaya untuk mem­profesionalisasikan jabatan guru. Untuk dapat mencetak guru yang profesional antara lain diperlukan adanya program pre-service yang benar-benar mapan. Harus disadarai bahwa tanggung jawab dosen sebagai tenaga pendidik di LPTK cukup besar, yang akan membawa dampak terhadap pembangunan manusia Indonesia seutuhnya. Para dosen di LPTK harus dapat mencetak calon-calon guru yang tangguh dan mempunyai kemampuan profesional sebagai awal yang dipersyaratkan. Untuk dapat mencetak guru yang profesional diperlukan pula dosen-dosen yang profesional.



DOI: http://dx.doi.org/10.17977/pg.v4i1.1943

Flag Counter

 

 

 

 

 


Creative Commons Licenseshopify site analytics

Jurnal Pendidkan Geografi is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International LicenseView My Stats