MCB CERDAS PENDETEKSI HUBUNG SINGKAT DAN BEBAN LEBIH

Bambang Putra Hadi Kusuma, Puger Honggowiyono

Abstract


Tujuan penelitian ini untuk menciptakan suatu sistem yang dapat menambah
kinerja MCB yang sudah ada dengan cara menambahkan kemampuan untuk dapat membedakan
antara terjadinya hubung singkat atau beban lebih. Bahkan mampu menyalakan
tuas MCB secara otomatis sehingga tidak perlu dinyalakan secara manual. Metode
perancangan meliputi: (1) perancangan perangkat keras (hardware), rangkaian sensor
arus,(2) rangkaian minimum sistem, (3) rangkaian driver, (5) perancangan perangkat lunak
(software),(5) perancangan mekaniknya. Hasil yang didapat adalah tegangan
keluaran dari sensor arus, basarnya arus yang dibutuhkan untuk menyalakan motor. Tegangan
keluaran dari sensor arus mulai dari 0 volt sampai dengan maksimal 5 volt pada
saat penggunaan beban melebihi batas maksimum 2 ampere. Sedangkan arus keluaran
yang diukur pada collector pada saat aktif yaitu normal sekitar 0,425 amper sehingga
dapat menyalakan motor pada mekanik yang telah dirancang. Kesimpulan dari penelitian
ini adalah (1) Perancang sensor pendeteksi arus dapat bekarja dengan baik sesuai dengan
perancangan. Mampu membedakan antara beban lebih dengan hubung singkat arus
listrik, (2) Desain mekanik alat dapat bekerja sesuai dengan fungsi yaitu dapat menyalakan
dan mematikan MCB secara otomatis, (3) Dengan mengaplikasikan microcontroller
ATmega8 sebagai pengendali utama alat, dapat membuat perancangan alat yang lebih
sederhana. Sebab microcontroller ATmega8 ini mempunyai ADC internal dan juga baik
digunakan sebagai sistem kontrol apabila hanya membutuhkan I/O yang tidak terlalu
banyak, (4) pemasang-an sistem pada kWh meter harus dilakukan oleh petugas PLN dan
penentuan besarnya
daya yang dipasang pada kWh ditentukan oleh PLN, (5) Setelah melakukan pengujian
pada alat dapat dikatakan alat dapat bekerja dengan baik yaitu mampu mendeteksi terjadinya
hubung singkat dan beban lebih bahkan mampu mendetaksi apakab penyebab
gangguan sudah diperbaiki.

Full Text:

PDF